![]() |
PEMERINTAH PROVINSI JAWA TIMUR DINAS PENDIDIKAN SLB Pembina Tk. Nasional Bag. C Malang Jl. Dr. Cipto VIII / 32 Lawang-Malang 65215 | Telp: 0341 426414 |
Hasil akhir penjurian ajang ABK Berseri telah usai. Senin 22 Oktober 2018 Direktur Pembinaan Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus dalam hal ini diwakili oleh Kasubdit Peserta Didik, melayangkan Surat Pengumuman Nomor : 2800/D6.4/PD/2018 tentang pemenang 6 besar ABK Berseri. SLB Pembina Tingkat Nasional Bagian C Malang menjadi salah satu sekolah yang melaju ke babak final dengan skor 93 menduduki posisi kedua setelah SLBN Pangkal Pinang. Hasil ini disambut rasa syukur oleh segenap jajaran Guru dan Karyawan serta siswa yang telah turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini. Hasil ini diumumkan secara resmi oleh Ibu Kepala Sekolah Dra. Yuni Astuti, M.Pd pada apel pagi Selasa, 23 Oktober 2018. Beliau mengucapkan beribu terima kasih kepada semua yang telah mendukung dan selalu menjaga lingkungan sekolah agar tetap bersih dan nyaman.
Tak lupa juga Ibu Kepala Sekolah juga memberikan apresiasi kepada salah satu siswa yang tanpa di komando dengan rasa tanggung jawabnya setiap pagi menyisir sampah, memeriksa tamu, guru, karyawan ataupun siswa yang kemungkinan membawa rokok kedalam kawasan sekolah. Hal ini sebagai wujud partisipasi aktifnya sebagai Kader UKS yang peduli akan lingkungan dan peraturan yang telah ditetapkan di sekolah dengan konsep Clean And Green Tanpa Asap Rokok. Yoga Dwi Supratman siswa kelas IX SMPLB Tunagrahita memperoleh bingkisan khusus dari sekolah agar memotivasi siswa yang lainnya juga untuk turut menjadi kader sekolah yang baik. Saat ini SLB Pembina Tingkat Nasional Malang bergerak cepat untuk mempersiapkan babak final yang rencananya akan di selenggarakan di Jambi. Presentasi, dokumentasi video dan foto pendukung sudah mulai dipilah-pilah untuk dijadikan bukti keaktifan sekolah dalam ajang peduli lingkungan. Harapannya semoga Juara I bisa diraih dan prestasi kembali di ukir. (Created by Apriandari)
Video Kegiatan Aktif 7 Pokja SLB Pembina Tk. Nasional Malang